Main Article Content

Mulyati
Ramzi Amin
Budi Santoso

Retinopati diabetes adalah kelainan retina yang ditemukan pada penderita diabetes melitus. Insiden retinopati diabetik mencapai 40-50% penderita diabetes dan prognosisnya yang kurang baik terutama bagi tajam penglihatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemajuan visus penderita retinopati diabetik berdasarkan penatalaksanaan dengan laser fotokoagulasi dan atau injeksi intravitreal anti VEGF. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif observasional. Penelitian dilaksanakan di Bagian Mata RSUP Dr. Mohammad Hoesin Palembang dengan data yang berasal dari Bagian Rekam Medik Rawat Jalan periode Januari 2012 sampai Juni 2014. Dari 155 arsip pasien retinopati diabetik diperoleh 43 penderita retinopati diabetik yang memenuhi kriteria. Perempuan adalah kelompok yang paling banyak menderita retinopati diabetik 62,8%. Kelompok usia yang paling banyak menderita retinopati diabetik adalah 46-58 tahun (69,8%). Pasien terbanyak didiagnosis dengan PDR (64,3%). Penderita banyak dilakukan tindakan injeksi intravitreal anti VEGF meskipun persentase kemajuan visus lebih besar pada tindakan laser fotokoagulasi.

Keywords: Retinopati Diabetik Laser Fotokoagulasi Injeksi Intravitreal Anti VEGF